Perbedaan hasil belajar siswa kelas IV dengan model pembelajaran stem dan model problem based learning pada pembelajaran matematika / Fadhila Emha Subhin - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan hasil belajar siswa kelas IV dengan model pembelajaran stem dan model problem based learning pada pembelajaran matematika / Fadhila Emha Subhin

Subhin, Fadhila Emha (2020) Perbedaan hasil belajar siswa kelas IV dengan model pembelajaran stem dan model problem based learning pada pembelajaran matematika / Fadhila Emha Subhin. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Subhin Fadhila Emha. 2020. Perbedaan Hasil Belajar Siswa Kelas IV dengan Model Pembelajaran STEM dan Model Problem Based Learning Pada Pembelajaran Matematika. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan. Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Goenawan Roebyanto S.Pd. M.Pd (II) Yulia Linguistika S.Pd. M.Ed Kata Kunci model pembelajaran STEM (Science Technology Engineering and Mathematics) model PBL (Problem Based Learning) hasil belajar matematika. Matematika merupakan mata pelajaran yang membelajarkan siswa untuk memiliki kemampuan memecahkan masalah. Kemampuan memecahkan masalah merupakan salah satu kemampuan yang harus dikuasai siswa karena dengan memiliki kemampuan tersebut dapat memberikan manfaat dalam melihat hubungan antara matematika dengan mata pelajaran lain dalam kehidupan nyata dan untuk mempersiapkan siswa dalam era pembelajaran abad XXI. Hal tersebut menuntut guru untuk menerapkan model pembelajaran yang tepat seperti model pembelajaran STEM dan model Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan hasil belajar siswa kelas IV dengan model pembelajaran STEM dan model PBL pada pembelajaran matematika materi FPB dan KPK. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian quasi eksperimen dengan bentuk pretest posttest control group design. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling purposive. Instrumen penelitian yang digunakan observasi dokumentasi instrumen tes berupa pretest dan posttest masing-masing sebanyak 8 soal essay pada 40 siswa SDIT Al Arif Kabupaten Kediri yang terdiri dari 20 siswa kelas IV A sebagai kelas eksperimen 1 dan 20 siswa kelas IV B sebagai kelas eksperimen 2. Model pembelajaran STEM diterapkan pada kelas eksperimen 1 dan model PBL diterapkan pada kelas eksperimen 2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang diberikan perlakuan model pembelajaran STEM memiliki nilai rata-rata gain score lebih rendah sebesar 34 30 dibandingkan dengan nilai rata-rata gain score siswa yang diberikan perlakuan model PBL sebesar 42 60. Hasil uji t dengan gain score diperoleh 0 037. Taraf siginifikansi yang digunakan 0 05 sehingga 0 037 0 05. Hasil thitung 2 167 dan ttabel 2 02439 sehingga thitung lebih dari ttabel (2 167 2 02439). Hasil perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak dan Ha diterima atau ada perbedaan hasil belajar matematika siswa kelas IV SDIT Al Arif Kabupaten Kediri pada materi FPB dan KPK dengan model pembelajaran STEM dan model PBL. Model PBL lebih baik digunakan pada pembelajaran matematika materi FPB dan KPK siswa kelas IV di SDIT Al Arif Kabupaten Kediri

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: library UM
Date Deposited: 21 Sep 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/121452

Actions (login required)

View Item View Item