Pengaruh pendidikan karakter terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Jerman SMA Negeri 1 Kepanjen / Ilham Mohamad Rijal Arosyd - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh pendidikan karakter terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Jerman SMA Negeri 1 Kepanjen / Ilham Mohamad Rijal Arosyd

Arosyd, Ilham Mohamad Rijal (2014) Pengaruh pendidikan karakter terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran bahasa Jerman SMA Negeri 1 Kepanjen / Ilham Mohamad Rijal Arosyd. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Arosyd Ilham Mohamad Rijal. 2014. Pengaruh Pendidikan Karakter terhadap Prestasi Belajar Peserta Didik pada Matapelajaran Bahasa Jerman SMA Negeri 1 Kepanjen. Skripsi Jurusan Sastra Jerman Fakultas Sastra Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Primardiana H.W. M.Pd (2) Deddy Kurniawan S.Pd. M.A. Kata Kunci pendidikan karakter jujur tanggung jawab prestasi belajar Pendidikan karakter telah diterapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sejak 2010. Pendidikan ini bertujuan melahirkan peserta didik yang produktif kreatif inovatif dan berkarakter. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan karakter jujur dan tanggung jawab secara parsial terhadap prestasi belajar peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian eksplanatori. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik SMA Negeri 1 Kepanjen tahun pelajaran 2013/2014 yang mengikuti mata pelajaran bahasa Jerman. Teknik pengampilan sampel yang digunakan yaitu simple random sampling dengan memilih dua kelas. Data dikumpulkan dengan instrumen angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis regresi linear sederhana. 12288 12288 12288 12288 Kesimpulan penelitian ini adalah pendidikan karakter jujur tidak berpengaruh terhadap prestasi belajar peserta didik karena penerapan pendidikan karakter jujur di sekolah masih belum optimal sedangkan karakter tanggung jawab berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar peserta didik di SMA Negeri 1 Kepanjen karena peserta didik telah memahami tanggung jawabnya sebagai pelajar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Sastra (FS) > Departemen Sastra Jerman (JRM) > S1 Pendidikan Bahasa Jerman
Depositing User: library UM
Date Deposited: 11 Aug 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/11922

Actions (login required)

View Item View Item