Pengaruh model level of inquiry berbantuan animasi terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep pada materi asam basa ditinjau dari kemampuan awal siswa / Laili Nur Azizah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengaruh model level of inquiry berbantuan animasi terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep pada materi asam basa ditinjau dari kemampuan awal siswa / Laili Nur Azizah

Azizah, Laili Nur (2019) Pengaruh model level of inquiry berbantuan animasi terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep pada materi asam basa ditinjau dari kemampuan awal siswa / Laili Nur Azizah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Azizah Laili N. 2019. Pengaruh Model Level Of Inquiry Berbantuan Animasi terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dan Pemahaman Konsep pada Materi Asam Basa berdasarkan Kemampuan Awal Siswa. Tesis. Jurusan Pendidikan Kimia. Proram Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Dr. Munzil S.Pd M.Si. (2) Prof. Dr. Fauziatul Fajaroh M.S. Kata Kunci Level of Inquiry media Animasi Berpikir Kritis Pemahaman Konsep Berpikir kritis dan pemahaman konsep sangat penting dalam ilmu kimia. Melalui proses berpikir hasil percobaan yang berupa data dan fakta dalam ilmu kimia dapat disimpulkan dan dipertanggungjawabkan hasilnya. Pemahaman konsep terhadap materi kimia meliputi pemahaman yang melibatkan tiga representasi kimia yaitu makroskopis simbolik dan submikroskopik. Untuk meningkatkan pemahaman konsep dan berpikir kritis dapat dilakukan dengan model pembelajaran yang sesuai dan dengan bantuan animasi yang dapat memperjelas ketiga representasi kimia. Pembelajaran meggunakan Level of Inquiry dengan bantuan animasi merupakan salah satu model pembelajaran yang diduga dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep karena dengan bantuan animasi siswa dapat memahami gambaran submikroskpik yang tidak dapat dilihat dengan kasat mata. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruhmodel pembelajaan Level of Inquiry berbantuan animasi terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep siswa pada materi asam basa berdasarkan kemampuan awal siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian eksperimen semu. Rancanan penelitian eksperimen semu digunakan untuk menguji bagaimana pengaruh model pembelajaran Level of Inquiry tanpa menggunakan animasi Level of Inquiry dengan menggunakan animasi statis dan Level of Inquiry dengan menggunakan animasi dinamis terhadap kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep siswa. Animasi statis berupa gambar pada powerpoint sedangkan animasi dinamis berupa video. Data penelitian berupa data kemampuan bepikir kritis dan pemahaman konsep siswa yang diukur dengan instrumen kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep siswa. Data penelitian dianalisis secara statistik dengan anova pada program SPSS dan dideskripsikan berdasarkan hasil analisis statistik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep siswa yang diajar dengan menggunakan Level of Inquiry berbantuan animasi dinamis lebih tinggi dibandingkan dengan Level of Inquiry berbantuan animasi statis dan tanpa menggunakan animasi. Berdasarkan kemampuan awalnya siswa yang memiliki kemampuan awal tinggi memiliki rata-rata kemampuan berpikir kritis dan pemahaman konsep yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang memiliki kemampuan awal rendah. Akan tetapi pada kelas kontrol siswa dengan kemampuan awal yang rendah memiliki rata-rata pemahaman konsep yang lebih tinggi dibandingkan dengan siswa yang memiliki kemampuan awal tinggi.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Kimia (KIM) > S2 Pendidikan Kimia
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 19 Nov 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/112055

Actions (login required)

View Item View Item