Ermantika, Yulianto Nur (2019) Kemampuan koneksi matematis siswa dalam menyelesaikan masalah open ended / Yulianto Nur Ermantika. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
RINGKASAN Ermantika Yulianto Nur. 2019. Kemampuan Koneksi Matematis Siswa dalam Menyelesaikan Masalah Open-Ended. Tesis. Program Studi Pendidikan Matematika FMIPA Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. I Nengah Parta M.Si (II) Dr. Sisworo M.Si. Kata kunci koneksi matematis open-ended Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tingkat koneksi matematis dalam menyelesaikan masalah open-ended. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas IX SMP Negeri 1 Paiton. Peneliti membagi siswa menjadi 3 kategori yaitu tinngi sedang dan rendah berdasarkan nilai ulangan harian terakhir siswa. Peneliti memberikan tes pemilihan subjek kepada siswa berkaitan dengan materi bangun ruang. Siswa diminta untuk mengerjakan tes secara individu. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Berdasarkan hasil pekerjaan siswa pada lembar pemilihan subjek diperoleh dua siswa setiap kategori sehingga ada enam siswa sebagai subjek penelitian. Peneliti memberika tes koneksi matematis untuk mengetahui tingkat koneksi matematis kepada subjek penelitian. Siswa diminta mengerjakan tes secara individu dan diminta untuk menjelaskan hasil jawabannya melalui wawancara. Jawaban keenam subjek terdapat koneksi matematis yang berbeda-beda. Kemudian strategi penyelesaian masalah dari ketiga subjek tersebut juga berbeda-beda sesuai dengan jawaban yang diinginkan (hal ini dikarenakan masalah yang digunakan dalam penelitian ini berupa masalah open-ended yang memiliki lebih dari satu strategi penyelesaian benar). Selanjutnya peneliti melanjutkan untuk menganalisis data dari keenam subjek tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat koneksi matematis siswa yang berkemampuan tinggi dalam memecahkan masalah open ended adalah koneksi kompleks. Siswa berkemampuan tinggi melakukan sebanyak 3 koneksi matematis dalam penelitian ini yaitu mengoneksikan antara bangun ruang dengan kehidupan sehari-hari bangun ruang dengan satuan waktu dan bangun ruang dengan fluida dinamis. Sehingga sesusai indikator pada penelitian ini maka mereka termasuk kategori tingkat koneksi kompleks. Sedangkan tingkat koneksi matematis untuk siswa berkemampuan sedang dan siswa berkemampuan rendah adalah koneksi semi kompleks. Mereka melakukan sebanyak 2 koneksi matematis dalam penelitian ini yaitu koneksi bangun ruang dengan kehidupan sehari-hari dan bangun ruang dengan perkalian aljabar. Sehingga mereka termasuk kategori koneksi semi kompleks.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 24 Jul 2019 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2019 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/110969 |
Actions (login required)
View Item |