Dewi, Anggraeni Tribuana Tungga (2018) Pengembangan RPP dan LKS dalam pembelajaran matematikan berbasis kontekstual berbantuan media potongan harga untuk menyelesaikan soal cerita aritmetika sosial / Anggraeni Tribuana Tungga Dewi. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
RINGKASAN Tungga Anggraeni Tribuana. 2018. Pengembangan RPP dan LKS dalam Pembelajaran Matematika Berbasis Kontekstual Berbantuan Media Potongan Harga untuk Menyelesaiakn Soal Cerita Aritmetika Sosial. Tesis Jurusan Pendidikan Matematika Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Prof. Drs. Gatot Muhsetyo M.Sc. (2) Dr. Susiswo M.Si. Kata Kunci perangkat pembelajaran kontekstual soal cerita aritmetika sosial Perangkat pembelajaran merupakan kumpulan rambu-rambu bagi guru dalam melaksanakan pembelajaran. Pada penelitian ini perangkat pembelajaran yang dikembangkan berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Lembar Kerja Siswa (LKS) dan Media pembelajaran potongan harga dengan menggunakan pendekatan kontestual. Pendekatan kontesktual adalah model pembelajaran yang mengaitkan atau menghubungkan materi dengan kehidupan nyata yang lansung siswa alami untuk membimbing siswa dalam memahami makna pelajaran yang sedang siswa pelajari. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses dan hasil pengembangan perangkat pembelajaran matematika berupa RPP dan LKS berbasiskontekstual berbantuan media potongan harga yang valid praktis dan efektif untuk membantu siswa menyelesaikan soal cerita aritmetika sosial.iModel pengembangan yang digunakan untuk memenuhi kriteria valid praktis dan efektif yaitu model pengembangan Plomp yang terdiri dari 3 fasei yaitu tahap awal tahap pengembangan dan tahap penilaian. Peneliti memilih model Plomp karena terdiri dari 3 alasan yaitu 1) Model pengembangan Plomp dapat digunakan untuk mengembangkan bahan ajar media pembelajaran dan model pembelajaran 2) adanya kesesuaian tahapan Plomp terhadap penyusunan perangkat pembelajaran yang akan dikembangkan 3) tidak adanya tahap disseminasi. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII dari MTs Al Qodiri 1 Jember yang terdiri dari 20 siswa dari kelas VII-F. Pada hasil pengembangan ini perangkat pembelajaran yang dikembangkan telah memenuhi syarat valid praktis dan efektif. Siswa mampu memenuhi tujuh komponen kontestual yaitu kontruktivisme inquiri bertanya masyarakat belajar pemodelan refleksi dan penilaian dengan menggunakan LKS berbantuan Media Potongan Harga. Hasil validasi yang dilakukan oleh dua validator telah memenuhi kriteria valid dengan rata-rata nilai 82 3% untuk RPP 87 6% untuk LKS 85 6% untuk Media 87% dan 79 3% untuk masing-masing lembar penilaian aktivitas guru dan siswa 83% untuk lembar obserbvasi keterlaksanana LKS 80 8% untuk lembar Tes Soal Cerita dan 80 8% untuk angket respon siswa. Perangkat pembelajaran ini sudah memenuhi kriteria praktis dengan perolehan nilai 89 25% untuk observasi aktivitas guru 89 9% untuk observasi aktivitas siswa dan 90 62% untuk observasi keterlaksanaan penggunaan LKS. Perangkat pembelajaran ini juga memenuhi kriteria efektif berdasarkan hasil tes soal cerita siswa yang menunjukkan kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal cerita baik dan hasil respon siswa yang menunjukkan kriteria positif.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 09 Aug 2018 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2018 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/110915 |
Actions (login required)
View Item |