Pengembangan bahan ajar bercirikan penemuan terbimbing untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa SMK NU Pace Nganjuk pada materi barisan dan deret / Makmun Solehudin - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan bahan ajar bercirikan penemuan terbimbing untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa SMK NU Pace Nganjuk pada materi barisan dan deret / Makmun Solehudin

Solehudin, Makmun (2017) Pengembangan bahan ajar bercirikan penemuan terbimbing untuk meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa SMK NU Pace Nganjuk pada materi barisan dan deret / Makmun Solehudin. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Solehudin Makmun. 2017. Pengembangan Bahan Ajar Bercirikan Penemuan Terbimbing untuk Meningkatkan Kemampuan Penalaran Matematis Siswa SMK NU Pace Nganjuk pada Materi Barisan dan Deret. Tesis. Program Studi Magister Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Sudirman M.Si (II) Dr. Hery Susanto M.Si. Kata Kunci penemuan terbimbing kemampuan penalaran matematis barisan dan deret Matematika dipandang sebagai cara bernalar karena matematika memuat cara pembuktian yang sahih dan sistematis. Proses penalaran siswa berjalan menggunakan fakta sifat dan hubungan untuk membuat dan menguji dugaan dalam mengembangkan argumen yang logis. Siswa harus dapat mengungkapkan ide-ide matematika dalam bernalar dipembelajaran maupun aplikasinya. Namun berdasarkan penelitian awal yang dilakukan siswa mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal barisan dan deret. Hal ini dikarenakan penalaran siswa belum digunakan secara maksimal sehingga berdampak konsep kurang dikuasai. Penekanan suatu proses dalam pembelajaran diperlukan untuk penguasaan materi. Oleh karena itu perlu dikembangkan suatu produk yang mampu meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses dan hasil pengembangan yang valid praktis dan efektif yang dapat meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa. Pengembangan dilakukan pada bahan ajar berupa lembar kerja siswa bercirikan penemuan terbimbing materi barisan dan deret. Penelitian pengembangan ini menggunakan model pengembangan Plomp yang melalui tiga tahap yaitu (1) preliminary research (penelitian awal) (2) prototyping phase (tahap pengembangan) dan (3) assessment phase (tahap asesmen). Peneliti melakukan uji coba kelompok kecil yang terdiri dari empat siswa sebagai evaluasi sebelum divalidasi. Hasil dari uji coba kelompok kecil menunjukkan beberapa petunjuk penggunaan LKS dan soal perlu perbaikan kalimat. Setelah perbaikan peneliti memberikan produk yang dikembangkan kepada dua validator untuk divalidasi dua validator yang memberikan validasi adalah satu dosen dan satu guru matematika SMK. Hasil analisis kevalidan menunjukkan bahwa produk yang dikembangkan memenuhi kriteria valid. Meskipun demikian perbaikan produk tetap dilakukan berdasarkan komentar dan saran dari validator. Produk yang dikembangkan kemudian diuji coba di kelas XI Akutansi SMK NU Pace Nganjuk. Uji coba dilakukan untuk mengetahui kepraktisan dan keefektifan produk. Berdasarkan hasil observasi aktivitas guru observasi aktivitas siswa wawancara guru dan wawancara siswa memenuhi kriteria baik. Dengan demikian produk yang dikembangkan memenuhi kriteria praktis. Selain itu produk yang dikembangkan juga memenuhi kriteria keefektifan karena mampu meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa. Hal ini ditunjukkan dengan banyaknya siswa yang mampu dalam mengajukan dugaan membuktikan dugaan menemukan pola dan membuat suatu kesimpulan serta mendapatkan nilai lebih dari atau sama dengan 75 meningkat pada tes akhir. Dengan demikian produk yang dikembangkan memenuhi kriteria kevalidan kriteria kepraktisan dan kriteria keefektifan serta mampu meningkatkan kemampuan penalaran matematis siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 20 Jul 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/110826

Actions (login required)

View Item View Item