Syarianto (2017) Pembelajaran perbandingan menggunakan pendekatan pendidikan matematioka realistik untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa SMP Negeri 11 Muaro Jambi / Syarianto. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Syarianto 2017. Pembelajaran Perbandingan Menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Tesis. Program Studi Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Drs. H. Akbar Sutawidjaja M.Ed Ph.D (II) Prof. Drs. Gatot Muhsetyo M.Sc. Kata Kunci berpikir kritis perbandingan pendidikan matematika realistik Berbagai upaya telah dilakukan oleh guru untuk meningkatkan kualitas pembelajaran namun hasil belajar masih belum memuaskan. Siswa masih mengalami kesulitan memahami konsep matematika khususnya pada materi perbandingan. Siswa hanya mampu mengerjakan soal yang mirip dengan contoh. Pada saat konteks diubah siswa kesulitan menyelesaikannya. Penyebab kesulitan siswa dalam pembelajaran yaitu siswa kurang kritis kreatif mandiri dalam memahami konsep dan pembelajaran yang tidak bermakna. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa yaitu Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR). Pendekatan PMR memberikan kesempatan kepada siswa mengalami sendiri proses yang sama saat matematika ditemukan menggunakan prosedur informal sebelum mencapai tingkat matematika formal. Pendekatan PMR dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dalam memahami menyelesaikan masalah kontekstual mendiskusikan jawaban dan menyimpulkan. Penelitian ini meneliti penerapan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik (PMR) untuk meningkatkan berpikir kritis di kelas VII A SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Tujuan penelitian ini adalah 1) Mendeskripsikan RPP pendekatan PMR yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa 2) Mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menggunakan pendekatan PMR yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa 3) Mendeskripsikan kemampuan berpikir kritis yang dicapai oleh siswa setelah mengikuti pembelajaran menggunakan pendekatan PMR. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pelaksanaan tindakan terdiri dari perencanaan pelaksanaan pengamatan dan refleksi. Penelitian ini dilaksanakan di kelas VII A SMP Negeri 11 Muaro Jambi semester genap tahun pelajaran 2016/2017. Data kemampuan berpikir kritis diperoleh dari 6 siswa yang masing-masing terdiri dari 2 orang siswa berkemampuan tinggi sedang dan rendah. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi catatan lapangan rekaman video dan tes akhir siklus. Triagulasi sumber data data teori dan metodologi diterapkan untuk mengecek keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) RPP pendekatan PMR yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa terdiri dari kegiatan awal kegiatan inti dan kegiatan akhir. Kegiatan awal pembelajaran diawali dengan memberikan salam mengecek kehadiran dan kesiapan siswa belajar apersepsi menyampaikan tujuan pembelajaran memberikan motivasi menginformasikan indikator KD dan menginformasikan langkah kegiatan pembelajaran. Pada kegiatan inti merupakan kegiatan penerapan pendekatan PMR dengan langkah-langkah memahami masalah menyelesaikan masalah membandingkan dan mendiskusikan jawaban serta menyimpulkan. Pada kegiatan akhir yaitu membuat rangkuman refleksi pembelajaran memberikan umpan balik dan tindak lanjut 2) Pelaksanaan pembelajaran menggunakan pendekatan PMR yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa dapat diterapkan dengan baik pada kelas VII A SMPN 11 Muaro Jambi. Rata-rata skor hasil observasi tindakan guru pada siklus I yaitu 75 83 % dan meningkat pada siklus II yaitu 80 63%. Rata-rata skor hasil observasi aktivitas siswa pada siklus I yaitu 66 68% dan meningkat pada siklus II yaitu 86 88%. Rata-rata hasil tes berpikir kritis siswa pada siklus I yaitu 69 79 dan meningkat pada siklus II yaitu 89 63 3) Kemampuan berpikir kritis yang dicapai siswa dengan menggunakan pendekatan PMR meliputi kemampuan mengindentifikasi informasi yang ada dengan masalah yang akan diselesaikan menganalisis fakta dan menggunakan konsep yang diperlukan dalam menyelesaikan masalah menilai kredibilitas dari pernyataan atau penyelesaian masalah dan menarik kesimpulan secara logis dari pernyataan yang diberikan pada soal berdasarkan hasil analisis dan evaluasi. ABSTRAC Syarianto 2017. Learning About Comparison Using Realistic Mathematics Education Approach to Improve Critical Thinking Skills Students SMP Negeri 11 Muaro Jambi. Thesis. Mathematics Education Graduate Program State University of Malang. Supervisor (i) Prof. Drs. H. Akbar Sutawidjaja M.Ed. Ph.D (II) Prof Drs. Gatot Muhsetyo M.Sc. Keywords proportion critical thinking. realistic mathematics education. Many attempts have been made to improve learning quality but the expected learning outcomes are achieved is still not satisfactory. Students still have difficulties understanding mathematics concepts especially in the matter of proportion. Students are only able to work on the problems that are similar to the example. At the context was changed so students resolve difficulties properly. The cause of the difficulties students in student learning is less critical creative self-sufficient in understanding the concepts and learning that is not meaningful. One approach that can be used to develop students critical thinking skills that approach Realistic Mathematics Education (RME). RME approach gives students experience the same process when the math is found using informal procedures before it reaches the level of formal mathematics. RME approach can enhance students critical thinking abilities in understanding resolve the contextual problems discuss the answers and concluded This study was conducted to examine the application of the approach Realistic Mathematics Education (RME) to enhance critical thinking in class VII A SMP 11 Muaro Jambi. The purpose of this study were 1) Describe the lesson plans using RME approach that can enhance students critical thinking skills 2) Describe the implementation of learning using RME approach that can enhance students critical thinking skills 3) Describe the critical thinking skills achieved by students after participating in learning to use the RME approach. This research is a classroom action research using a qualitative approach. Implementation of the action consists of plan actions observations and reflection. The research was conducted in class VII A SMP 11 Muaro Jambi the second semester of academic year 2016/2017. Data obtained from the critical thinking skills of 6 students each consisting of 2 high-ability students medium and low. Data collected through observation field notes video record and final test. Triagulations data sources data theories and methodologies applied to check the validity of the data. The results showed that 1) RPP of RME approach that can improve students critical thinking ability consist of initial activity core activity and final activity. Preliminary learning activities begin by greeting checking the attendance and readiness of students learning apersepsi convey the purpose of learning provide motivation inform indicators of competence and inform the steps of learning activities. At core activities is an activity of applying PMR approach with steps understanding of problems solving of problems comparing and discussing answers and conclude. In the final activity is making a summary reflecting providing feedback and follow-up 2) Implementation of learning using RME approach that can improve students critical thinking ability can be applied well in class VII A SMPN 11 Muaro Jambi. The average score of observation result of teacher action in cycle I is 75 83% and increase in cycle II that is 80 63%. The average score of observation result of student activity in cycle I is 66 68% and increase in cycle II that is 86 88%. The average of students critical thinking test result in cycle I is 69 79 and increase in cycle II that is 89 63 3) The critical thinking skills that students achieve by using the RME approach include the ability to identify existing information with problems to be solved analyzing facts and using the concepts needed in solving problems assessing the credibility of the statement or problem solving and logical conclusions from statements given on the problem based on the results of analysis and evaluation.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 02 Jun 2017 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2017 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/110790 |
Actions (login required)
View Item |