Pengembangan modul dengan pendekatan saintifik pada materi transformasi untuk kelas VII SMP / Sri Wahyuni - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan modul dengan pendekatan saintifik pada materi transformasi untuk kelas VII SMP / Sri Wahyuni

Sri, Wahyuni (2015) Pengembangan modul dengan pendekatan saintifik pada materi transformasi untuk kelas VII SMP / Sri Wahyuni. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Setiap peserta didik adalah unik sejak lahir mereka membawa bakat dan kemampuan sendiri-sendiri bahkan dalam kecepatan belajar pun masing-masing peserta didik tidak sama karena itu setiap peserta didik berhak mendapatkan pelayanan pendidikan sesuai dengan bakat minat dan kemampuannya (Depdiknas 2010). SMP Islam Al Azhaar Tulungagung merupakan sekolah dengan sistem Boarding School memfasilitasi adanya variasi tersebut termasuk dalam pembelajaran Matematika. Strategi pembelajaran dan sumber belajar perlu dirancang untuk memfasilitasi pencapaian setiap kompetensi agar peserta didik mampu menjadi pebelajar mandiri. Berdasarkan hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan modul pembelajaran dengan pendekatan saintifik sebagai sumber belajar siswa kelas VII SMP khususnya bagi siswa SMP Islam Al Azhaar Tulungagung pada materi transformasi dalam bentuk cetak. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses mengembangkan modul dengan pendekatan saintifik pada materi transformasi yang valid praktis dan efektif. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengacu pada model pengembangan Dick Carey dengan menggunakan sembilan langkah-langkahnya yaitu (1) mengidentifikasi tujuan pembelajaran (2) melakukan analisis pembelajaran (3) mengenali tingkah laku masukan dan ciri-ciri siswa (4) merumuskan tujuan performansi (5) mengembangkan instrumen penilaian (6) mengembangkan strategi pembelajaran (7) mengembangkan dan memilih material pembelajaran (8) merancang dan melaksanakan penilaian formatif dan (9) merevisi materi pembelajaran. Model pengembangan ini dipilih karena menggunakan pendekatan sistem dengan langkah-langkah yang sistematis dapat digunakan untuk merancang pembelajaran secara klasikal maupun individual beserta sumber belajar yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik siswa. Produk pengembangan yang berupa modul dan panduan guru telah diuji cobakan melalui beberapa tahap yakni (1) Validasi oleh dua validator ahli dan satu validator praktisi (2) uji coba perorangan dan (3) uji coba lapangan. Data hasil evaluasi tersebut yang berupa saran tanggapan dan penilaian dari subyek uji coba digunakan sebagai masukan untuk merevisi dan menyempurnakan modul yang dikembangkan.Berdasarkan analisis data dari uji kevalidan modul didapatkan skor yang tinggi yaitu 3 50 dari skor maksimal 4. Dari uji keterbacaan pada uji coba perorangan diperoleh beberapa saran dan masukan untuk perbaikan produk sebelum pelaksanaan uji coba lapangan. Dari uji coba lapangan didapatkan bahwa modul dapat dikatakan praktis dengan skor observasi keterlaksanaan modul 3 62 dari skor maksimal 4 dan efektif dengan hasil uji kompetensi dengan persentase ketuntasan 89 65% dan peserta didik memberikan respon yang positif. Sehingga diperoleh kesimpulan bahwa modul yang dikembangkan memenuhi kriteria valid praktis dan efektif. Saran yang diajukan diantaranya (1) Modul transformasi ini dapat digunakan sebagai salah satu bahan ajar dalam pembelajaran matematika di kelas VII SMP (2) Bagi guru yang menggunakan modul transformasi ini hendaknya memahami isi dan tahapan belajar dengan modul terlebih dahulu sehingga guru dapat melaksanakan pembelajaran dengan baik.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Feb 2015 04:29
Last Modified: 09 Sep 2015 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/110531

Actions (login required)

View Item View Item