Valentino, Erik (2014) Pengembangan perangkat pembelajaran matematika yang melibatkan kecerdasan majemuk (multiple intelligences) pada materi lingkaran kelas VIII SMP dengan pendekatan scientific kurikulum 2013 / Erik Valentino. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.
Full text not available from this repository.Abstract
Valentino Erik. 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Matematika Yang Melibatkan Kecerdasan Majemuk (Multiple Intelligences) Pada Materi Lingkaran Kelas VIII SMP dengan Pendekatan Scientific Kurikulum 2013 Program Studi Pendidikan Matematika Program Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Prof. Dr. Ipung Yuwono m.s m.Sc. (II) Dra. Santi Irawati m.Si Ph.d. Kata Kunci perangkat pembelajaran matematika kecerdasan majemuk pendekatan scientific. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini didasari dari hasil beberapa penelitian yang berkesimpulan bahwa prestasi bagus saat di sekolah tidak menjamin seseorang akan sukses di dunia kerja. Artinya ada hal lain yang masih belum diajarkan di sekolah namun itu dibutuhkan oleh siswa ketika dewasa. Pembelajaran di sekolah formal cenderung mengembangkan kecerdasan kognitif/ Intellegence Quotient (IQ) saja. Padahal menurut Goleman (2000) 80% keberhasilan seseorang dipengaruhi oleh kecerdasan lain yang disebut oleh Gardner sebagai teori kecerdasan majemuk (Multiple Intelligences). Menurut Gardner (2011) manusia mempunyai sembilan jenis kecerdasan. Tujuh di antara sembilan jenis kecerdasan tersebut yaitu kecerdasan linguistik logikal spasial kinestetik musikal intrapersonal dan interpersonal. Ketujuh kecerdasan tersebut juga searah dengan tujuan kurikulum 2013 yang melibatkan aspek sikap pengetahuan dan keterampilan dalam setiap pembelajaran termasuk matematika. 12288 12288 12288 12288 Perangkat pembelajaran yang dikembangkan dalam penelitian ini meliputi RPP Buku Siswa Buku Guru dan Lembar Asesmen yang disesuaikan dengan Kurikulum 2013. Keempat komponen perangkat tersebut menerapkan pendekatan ilmiah (scientific) yang memuat aktifitas mengamati menanya mengumpulkan informasi mengasosiasi dan mengkomunikasikan. Dalam mengembangkan perangkat pembelajaran peneliti menerapkan teori pengembangan Plomp (dalam Akker 2010) yang memuat fase investigasi awal fase pembuatan prototipe dan fase assesmen. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan perangkat pembelajaran matematika yang melibatkan kecerdasan majemuk dengan pendekatan scientific kurikulum 2013. Tujuannya adalah untuk mendeskripsikan proses pengembangan perangkat serta menghasilkan perangkat pembelajaran matematika yang valid praktis dan efektif. Uji kevalidan menggunakan lembar uji kevalidan. Uji kepraktisan menggunakan lembar pengamatan keterlaksanaan. Sedangkan uji keefektifan menggunakan lembar aktivitas siswa ketercapaian klasikal dan lembar respons siswa. 12288 12288 12288 12288 Dari hasil penilaian oleh para ahli tentang konstruk dan konten dapat disimpulkan bahwa perangkat yang dikembangkan dalam kategori valid. Dari hasil uji coba terhadap 20 siswa kelas VIII didapatkan hasil bahwa keterlaksanaan perangkat yang dikembangkan adalah sangat baik. Dengan kata lain perangkat pembelajaran yang dikembangkan adalah praktis. Sedangkan untuk aspek keefektifan perangkat pembelajaran dapat dikatakan efektif. Hal tersebut dilihat dari persentase aktivitas pelibatan kecerdasan majemuk siswa sebesar 92 17% tercapainya ketuntasan klasikal serta respons positif dari siswa.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika |
Depositing User: | library UM |
Date Deposited: | 22 Jul 2014 04:29 |
Last Modified: | 09 Sep 2014 03:00 |
URI: | http://repository.um.ac.id/id/eprint/110437 |
Actions (login required)
View Item |