Pengembangan perangkat pembelajaran berbasis masalah yang dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP / Nur Qomariyah Nawafilah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan perangkat pembelajaran berbasis masalah yang dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP / Nur Qomariyah Nawafilah

Nawafilah, Nur Qomariyah (2014) Pengembangan perangkat pembelajaran berbasis masalah yang dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP / Nur Qomariyah Nawafilah. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Nawafilah Nur Qomariyah. 2014. Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berbasis Masalah yang Dapat Mendukung Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP. Tesis jurusan Pendidikan Matematika Pascasarjana Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Cholis Sa dijah M.Pd. M.A. (II) Dr. H. Makbul Muksar M.Si. Kata kunci Pembelajaran Berbasis Masalah Pemecahan Masalah Matematis 12288 12288 12288 12288 Kemampuan pemecahan masalah sangat penting untuk dikembangkan dan dimiliki oleh siswa dalam belajar matematika. Bukan saja bagi mereka yang di kemudian hari akan mendalami matematika melainkan juga bagi mereka yang akan menerapkannya dalam bidang studi lain dan dalam kehidupan sehari-hari. Adanya pengembangan perangkat Pembelajaran Berbasis Masalah (PBM) ini merupakan salah satu usaha untuk dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP pada materi volume bangun ruang sisi datar. 12288 12288 12288 12288 PBM merupakan model pembelajaran yang dapat melibatkan siswa aktif kolaboratif berpusat pada siswa serta dapat mengembangkan kemampuan pemecahan masalah yang diperlukan untuk menghadapi tantangan dalam kehidupan. Melihat kesesuaian antara PBM dengan kemampuan pemecahan masalah ini maka diharapkan perangkat pembelajaran yang dikembangkan ini dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. 12288 12288 12288 12288 Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Model pengembangan yang digunakan adalah model Plomp 2010 yang terdiri atas tiga fase yaitu (1) penelitian awal (2) fase pengembangan dan (3) fase penilaian. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan proses pengembangan dan untuk menghasilkan perangkat pembelajaran berbasis masalah yang valid praktis dan efektif yang dapat mendukung kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP. Perangkat yang dikembangkan adalah RPP LKS dan rubrik penskoran kemampuan pemecahan masalah. 12288 12288 12288 12288 Sebelum uji coba lapangan terlebih dahulu dilakukan uji coba kelompok pada enam siswa untuk mengetahui keterbacaan dari LKS dan kesesuaian alokasi waktu pada RPP yang dikembangkan. Selanjutnya perangkat diuji cobakan pada seluruh siswa kelas VIII J SMP Negeri 19 Malang yang berjumlah 35 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang dikembangkan telah memenuhi kriteria valid praktis dan efektif. Hal ini ditunjukkan oleh persentase hasil validasi RPP sebesar 86 88% LKS sebesar 84 09% dan rubrik penskoran sebesar 80%. Kemudian praktis ditunjukkan oleh rata-rata skor aktivitas guru 3 47 (baik) dan efektif yang ditunjukkan oleh rata-rata skor aktivitas siswa 3 40 (baik) hasil belajar siswa tuntas secara klasikal yaitu 85 71% siswa memperoleh skor 8805 75 dan rata-rata skor respon siswa 3 29 (baik).

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Jul 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/110408

Actions (login required)

View Item View Item