Penerapan metode penemuan terbimbing dalam pembelajaran persamaan garis lurus untuk meningkatkan hasil belajar siswa SMP wahid hasyim Malang / Darwin Nurdin - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan metode penemuan terbimbing dalam pembelajaran persamaan garis lurus untuk meningkatkan hasil belajar siswa SMP wahid hasyim Malang / Darwin Nurdin

Nurdin, Darwin (2013) Penerapan metode penemuan terbimbing dalam pembelajaran persamaan garis lurus untuk meningkatkan hasil belajar siswa SMP wahid hasyim Malang / Darwin Nurdin. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Penerapan Metode Penemuan Terbimbing Persamaan Garis Lurus Persamaan garis lurus mempunyai peran yang sangat penting dalam bidang matematika ataupun bidang ilmu yang lainnya. oleh sebab itu penguasaan terhadap materi persamaan garis lurus perlu mendapatkan perhatian yang serius sejak awal. Meskipun demikian kenyataan di lapangan menunjukkan bahwa penguasaan siswa terhadap materi persamaan garis lurus masih rendah. Siswa cenderung menghafal rumus-rumus persamaan garis lurus secara umum namun untuk membuat suatu persamaan dari grafik umunya mereka sangat kesulitan. Hal ini disebabkan pembelajaran tidak meberikan kesempatan kepada pebelajar untuk memperolehnya . untuk itu ada usaha yang sungguh-sungguh dalam membangun penguasaan siswa terhadap persamaan garis lurus dengan penerapan metode penemuan terbimbing. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan rancangan pembelajaran dengan metode penemuan terbimbing yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Wahid Hasyim Malang. Penelitian yang dilakukan oleh Pa is (2009) menyatakan bahwa pembelajaran dengan metode penemuan terbimbing berkelompok dapat meningkatkan penguasaan volume bangun ruang dan respon siswa sangat positif. Selanjutnya Pujiono (2011) mengatakan bahwa respon siswa terhadap pembelajaran penemuan terbimbing berkelompok positif dan pada umumnya siswa menyatakan senang mengikuti pembelajaran karena siswa dapat menemukan sendiri pola atau bentuk umum barisan dan deret arematika serta dapat meningkatkan kopetensi siswa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan rancangan penelitian tindakan kelas. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data adalah lembar pengamatan aktivitas guru dan siswa hasil kerja siswa dalam LKS setiap pertemuan dan tes hasil belajar. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Hasil belajar dikatakan meningkat jika a) minimal 65% siswa mampu menyelesaikan dengan benar masalah penemuan yang diberikan dalam LKS selama pertemuan b) presentase rata-rata skor aktivitas siswa selama proses pembelajaran tidak kurang dari 70% atau berada pada kategori baik atau sangat baik dan c) presentase nilai minimal 70 pada tes akhir atau minimal 80% dari jumlah siswa dalam kelas (subyek). Hasil penilitian menunjukkan bahwa penerapan metode penemuan terbimbing dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII-C SMP Wahid Hasyim Malang. Penerapan metode penemuan terbimbing terbagi dalam 6 tahap yaitu (1) stimulus (2) problem statement (3) data collection (4) data processing (5) verification dan (6) generalization. Bagi peneliti lain yang berminat mengadakan penelitian serupa hendaknya melakukan penelitian pada sekolah lain sehingga akan memperoleh gambaran lebih lanjut mengenai efektifitas penerapan metode penemua terbimbing pada materi persamaan garis lurus.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan IPA (FMIPA) > Departemen Matematika (MAT) > S2 Pendidikan Matematika
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 14 Feb 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/110287

Actions (login required)

View Item View Item