Pengembangan panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik siswa SMA / Izza Nur Imaroh - Repositori Universitas Negeri Malang

Pengembangan panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik siswa SMA / Izza Nur Imaroh

Imaroh, Izza Nur (2020) Pengembangan panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik siswa SMA / Izza Nur Imaroh. Masters thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Imaroh Izza N. 2019. Pengembangan Panduan Teknik Guided Imagery untuk Mereduksi Kecemasan Akademik Siswa SMA.Tesis ProgramStudi S2 Bimbingan dan Konseling Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr.M.Ramli M.A. (II) Dr. IM Hambali M.Pd. Kata kunci Pengembangan Panduan Teknik Guided Imagery Kecemasan Akademik Kecemasan akademik adalah permasalahan yang kerap dialami oleh siswa Sekolah Menengah Atas (SMA). Kecemasan akademik adalah suatu kondisi psikologis berupa perasaan ketakutan dan kekhawatiran berlebihan karena tekanan kegiatan akademik sehingga mengakibatkan terganggunya pola pemikiran respon fisik serta perilaku individu. Salah satu teknik yang dapat digunakan untuk mereduksi kecemasan akademik yang dialami siswa adalah teknik guided imagery. Tujuan Penelitian ini adalah mengembangkan panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik yang sudahmemenuhikriteria keberterimaanprodukyaitu ketepatan kegunaan kelayakan kemudahan dan kemenarikan. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan model penelitian Borg and Gall (1983) dengan tahap-tahap yang dimodifikasi sesuai dengan keterbatasan dan asumsi untuk memaksimal setiap tahap penelitian. Tahap yang digunakan ialah 1) studi pendahuluan 2) perencanaan pengembangan produk 3) pengembangan produk 4) validasi produk 5) revisi produk dan 6) produk akhir. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu skala penilaian uji validitas produk oleh ahli dan calon pengguna untuk mengetahui tingkat akseptabilitas produk yang dikembangkan. Data kuantitatif hasil validasi ahli materi BK dianalisis dengan inter-rater agreement model dan percentage of agreement hasil validasi konselor dan siswa dianalisis dengan menghitung rata- rata penilaian setiap aspek dan percentage of agreement hasil validasi oleh ahli media dianalisis dengan menghitung rata-rata penilaian setiap aspek dan kemudian dicocokkan dengan interpretasi yang sudah disusun. Hasil uji validitas produk berupa panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik bagi siswa maupun bagi konselor menyatakan hasil penilaian dari dua ahli bimbingan dan konseling satu ahli media enam calon pengguna konselor dan limabelas siswa memperoleh skor pada kategori sangat tinggi yaitu sangat tepat sangat berguna sangat layak sangat mudah dan sangat menarik digunakan untuk mereduksi kecemasan akademik siswa SMA. Berdasarkan hasil penelitian disarankan 1)konselor sebagai pengguna produk untuk mempelajari dan memahami panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik sebelum mengaplikasikannya dan 2) bagi peneliti selanjutnya adalah melaksanakan uji lapangan operasional untuk mengetahui keterlaksanaan dan keefektifan panduan teknik guided imagery untuk mereduksi kecemasan akademik siswa SMA.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Bimbingan dan Konseling (BK) > S2 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: library UM
Date Deposited: 27 Jan 2020 04:29
Last Modified: 09 Sep 2020 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/108024

Actions (login required)

View Item View Item