Penerapan media kartu domino perkalian untuk meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan / Sakdullah - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan media kartu domino perkalian untuk meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan / Sakdullah

UNSPECIFIED (2011) Penerapan media kartu domino perkalian untuk meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan / Sakdullah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Keterampilan berhitung perkalian Kartu domino perkalian SD Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika dengan media kartu domino perkalian. Dalam penelitian ini dapat dirumuskan masalah sebagai berikut (1) Bagaimanakah penerapan media kartu domino perkalian pada pembelajaran matematika siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan (2) Apakah dengan menggunakan media kartu domino perkalian dapat meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa Kelas VI SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan (3) Apakah dengan menggunakan media kartu domino perkalian dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan Subyek yang dikenai tindakan yaitu seluruh siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan sebanyak 26 siswa. Penelitian ini diawali dengan pemberian tes awal yang bertujuan untuk memperoleh gambaran awal kesulitan siswa mengerjakan soal perkalian di kelas IV. Hasil yang diperoleh melalui pemberian tes awal pada siswa telah menunjukkan hanya 8 siswa yang mencapai ketuntasan belajar (30 8%) dan 18 siswa belum mencapai ketuntasan belajar (69 2%). Tingginya persentase siswa yang belum mencapai ketuntasan belajar dikarenakan ada sebagian siswa yang belum menguasai konsep operasi hitung perkalian. Sedangkan hasil wawancara dengan guru kelas IV didapat informasi bahwa guru kesulitan untuk menentukan media pembelajaran yang sesuai sehingga siswa kurang terampil dalam berhitung perkalian oleh karena itu peneliti memberikan solusi dengan menggunakan media kartu domino perkalian. Perbaikan yang dilakukan melalui Penelitian Tindakan Kelas terdiri dari 2 siklus. Setiap tindakan meliputi tahap perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Adapun instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi dan pedoman wawancara. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan didapat (1) Penerapan media kartu domino perkalian pada pembelajaran matematika berhasil diterapkan pada siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan. Pada tahap awal siswa bermain bebas tanpa diarahkan dengan menggunakan benda-benda matematika konkrit. Pada tahap kedua siswa mulai mengamati pola dan keteraturan dalam konsep. Pada tahap ketiga siswa mulai diarahkan dalam kegiatan menemukan sifat-sifat kesamaan dalam permainan yang sedang diikuti. Pada tahap keempat siswa mulai belajar membuat pernyataan atau representasi tentang sifat-sifat kesamaan suatu konsep matematika. Pada tahap kelima siswa menciptakan simbol matematika atau rumusan verbal. Sedangkan pada tahap terakhir siswa dituntut untuk mengurutkan sifat-sifat konsep dan kemudian merumuskan sifat-sifat baru tersebut. (2) Dengan menggunakan media kartu domino perkalian dapat meningkatkan keterampilan berhitung perkalian. Hal ini ditunjukkan dengan hasil tes akhir siklus I sebanyak 14 siswa mencapai ketuntasan belajar (53 8%) sedangkan 12 siswa belum mencapai ketuntasan belajar (46 2%). Hasil tindakan pada siklus II sebanyak 22 siswa telah mencapai ketuntasan belajar (84 6%) sedangkan 4 siswa belum mencapai ketuntasan belajar (15 4%). (3) Hasil observasi aktivitas guru siklus I yaitu 73 4% dengan klasifikasi tingkat keberhasilan baik sedangkan hasil observasi aktivitas guru pada tindakan siklus II yaitu 92 5% dengan klasifikasi tingkat keberhasilan sangat baik. Terjadi peningkatan aktivitas guru dari tindakan siklus I ke siklus II sebesar 19 1%. Hasil observasi aktivitas siswa siklus I yaitu 82 2% dengan klasifikasi tingkat keberhasilan baik sedangkan hasil observasi aktivitas siswa pada tindakan siklus II yaitu 91 6% dengan klasifikasi tingkat keberhasilan sangat baik. Terjadi peningkatan aktivitas siswa dari tindakan siklus I ke siklus II sebesar 9 4%. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan media kartu domino perkalian dapat meningkatkan keterampilan berhitung perkalian pada siswa kelas IV SDN Sumberanyar I Nguling Pasuruan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 05 Jan 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/105926

Actions (login required)

View Item View Item