Peningkatan kemampuan membaca pemahaman melalui model talking stick siswa kelas V SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar / Mohamad Fatih - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan kemampuan membaca pemahaman melalui model talking stick siswa kelas V SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar / Mohamad Fatih

Mohamad (2010) Peningkatan kemampuan membaca pemahaman melalui model talking stick siswa kelas V SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar / Mohamad Fatih. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci membaca pemahaman model talking stick. Berdasarkan hasil observasi diketahui bahwa siswa belum mempunyai dan menggunakan keterampilan membaca pemahaman. Hal ini dapat diketahui dari hasil pemahaman membaca siswa kelas V di SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar masih rendah. Hal ini disebabkan siswa belum sepenuhnya memahami bacaan pada materi pembelajaran. Untuk mengatasi masalah tersebut digunakan dan diterapkan model tallking stick untuk meningkatkan kemampuan membaca pemahaman yang pada penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan implementasi model talking stick terhadap kemampuan membaca pemahaman siswa kelas V SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar (2) mendeskripsikan peningkatan kemampuan membaca pemahaman melalui model pembelajaran talking stick siswa kelas V SDN Kepanjenkidul 3 Kota Blitar. Untuk mencapai tujuan tersebut penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Instrumen dalam pengumpulan data penelitian ini adalah lembar wawancara lembar observasi baik untuk aktivitas siswa maupun kemampuan guru hasil tes dan dokumentasi. Berdasarkan hasil observasi awal terhadap pembelajaran yang dilakukan oleh guru kelas V dapat diketahui bahwa nilai yang diperoleh siswa masih berada di bawah KKM yaitu 70 yaitu hanya 17%. Setelah menggunakan model talking stick nilai evaluasi membaca pemahaman individu pada siklus I meningkat yaitu menjadi 35%. Prosentase tersebut masih belum memenuhi standar yang telah ditetapkan yaitu 70%. Maka perlu dilakukan siklus II dan pada siklus II nilai siswa meningkat menjadi 92%. Sedangkan nilai pada kelompok juga mengalami peningkatan yaitu 50% pada siklus I meningkat menjadi 100% pada siklus II. Aktivitas siswa dalam pembelajaran juga mengalami peningkatan pada siklus I yaitu 60% meningkat menjadi 94% pada sikus II. Demikian juga dengan kemampuan guru dalam menerapkan model pembelajaran talking stick juga mengalami peningkatan. Pada siklus I yaitu 60% meningkat pada siklus II menjadi 93%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran talking stick terbukti dapat meningkatkan pemahaman membaca siswa baik hasil kerja kelompok evaluasi individu maupun aktivitas siswa dalam pembelajaran. Oleh karena itu disarankan bagi guru agar menggunakan model talking stick dalam pembelajaran agar hasil yang diperoleh menjadi maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 30 Dec 2010 04:29
Last Modified: 09 Sep 2010 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/105866

Actions (login required)

View Item View Item