Peningkatan hasil belajar PKn melalui model pembelajaran inkuiri jurisprudensial pada siswa kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar / Vivi Lenorce Titiheru - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan hasil belajar PKn melalui model pembelajaran inkuiri jurisprudensial pada siswa kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar / Vivi Lenorce Titiheru

Titiheru, Vivi Lenorce (2014) Peningkatan hasil belajar PKn melalui model pembelajaran inkuiri jurisprudensial pada siswa kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar / Vivi Lenorce Titiheru. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Titiheru Vivi Lenorce. 2014. Peningkatan Hasil Belajar PKn melalui Model Pembelajaran Inkuiri Jurisprudensial Pada Siswa kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar. Skripsi Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang Pembimbing (I) Dra. Widayati M.H. (II) Drs. Suhel Madyono S. Pd M.Pd Kata Kunci model inkuiri jurisprudensial PKn hasil belajar 12288 12288 12288 12288 PKn di tingkat SD adalah mata pelajaran yang bertujuan mengembangkan kepribadian utuh dan menjadikan warga Negara yang baik. Berdasarkan studi pendahuluan diketahui adanya permasalahan yaitu pembelajaran berpusat pada guru sehingga siswa tidak terlihat aktif dalam pembelajaran berakibat rendahnya hasil belajar siswa. Hasil belajar PKn siswa kelas V SDN Turi 1 Kecamatan Sukorejo Kota Blitar menunjukkan bahwa dari 32 siswa terdapat 15 siswa atau 79% siswa yang mendapat nilai dibawah KKM yang ditetapkan sekolah. Hal tersebut tidak sesuai dengan harapan sekolah yang mengharapkan ketuntasan belajar mata pelajaran PKn yaitu 75%. Untuk memperbaiki keadaan tersebut dilakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). 12288 12288 12288 12288 Tujuan dari penelitian ini adalah mendiskripsikan 1) pelaksanaan model Pembelajaran inkuiri jurisprudensial dapat meningkatkan hasil belajar PKn kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar dan 2) penerapan model Pembelajaran inkuiri jurisprudensial dapat meningkatkan hasil belajar PKn kelas V SDN Turi 1 Kota Blitar. 12288 12288 12288 12288 Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan desain penelitiannya adalah PTK. Model penelitian ini adalah kolaboratif yaitu peneliti bertindak sebagai pelaksana sekaligus pengamat dalam kegiatan belajar mengajar yang dibantu oleh guru kelas V sebagai obsever. Subjek penelitian adalah siswa kelas V SDN Turi 1 Kecamatan Sukorejo Kota Blitar dengan jumlah 32 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes observasi dan catatan lapangan. Analisis data dilakukan setelah pemberian tindakan pada setiap siklus yang telah dilakukan. 12288 12288 12288 12288 Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa 1) pelaksanaan model inkuiri jurisprudensial dapat meningkatkan hasil belajar siswa 2) penerapan model inkuiri jurisprudensial dapat meningkatkan hasil belajar PKn kelas V SDN Turi 1 Kecamatan Sukorejo Kota Blitar dengan peningkatan yaitu pada siklus I pertemuan I mendapat persentase sebesar 64% pada pertemuan II mendapat persentase sebesar 71 34%. Rata-rata hasil belajar siklus I mencapai 67 68%. Pada siklus II pertemuan I mendapat persentase sebesar 71 90% pada pertemuan II mendapat persentase sebesar 74 93%. Rata-rata hasil belajar siklus II mencapai 73%. Atau meningkat sebesar 6 86% dari siklus I. 12288 12288 12288 12288 Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran PKn dengan menggunakan model inkuiri jurisprudensial dapat meningkatkan hasil belajar PKn siswa kelas V SDN Turi 1 Kecamatan Sukorejo Kota Blitar. Oleh karena itu guru disarankan untuk menggunakan model pembelajaran inkuiri jurisprudensial sebagai pertimbangan dalam pelaksanaan pembelajaran PKn

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 Sep 2014 04:29
Last Modified: 09 Sep 2014 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104987

Actions (login required)

View Item View Item