Penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA kelas V SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar / Ade Satrio Nugroho - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA kelas V SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar / Ade Satrio Nugroho

Nugroho, Ade Satrio (2013) Penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA kelas V SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar / Ade Satrio Nugroho. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci model pembelajaran practice rehearsal pairs aktivitas hasil belajar. Model pembelajaran practice rehearsal pairs melibatkan peserta didik aktif sejak dimulainya pembelajaran yakni untuk meyakinkan dan memastikan kedua pasangan dapat memperagakan keterampilan atau prosedur. Berdasarkan hasil observasi di SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar diperoleh informasi bahwa selama proses pembelajaran masih berpusat pada guru. Hasil belajar IPA masih rendah nilai rata-rata masih banyak dibawah SKM yang telah ditentukan yaitu 70. Tujuan dari penelitian ini (1) mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran practice rehearsal pairs (2) meningkatkan aktivitas dan (3) meningkatkan hasil belajar peserta didik dalam mata pelajaran IPA materi sifat cahaya kelas V SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar melalui penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas adaptasi dari Kemmis Mc. Taggart yang terdiri dari 2 siklus. Tiap siklus terdiri dari perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Penelitian dilaksanakan di SDN Kebonduren 02 Ponggok Kabupaten Blitar dengan subyek penelitian kelas V dengan jumlah 16 peserta didik terdiri dari 9 peserta didik laki-laki dan 7 peserta didik perempuan. Instrument penelitian yang digunakan yaitu rancangan pelaksanaan pembelajaran LKPD lembar observasi keterlaksanaan pembelajaran dan perangkat tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs dalam pembelajaran IPA materi sifat cahaya dapat meningkatkan meliputi 1) aktivitas guru dari siklus I sebesar 77% ke siklus II sebesar 95% 2) aktivitas peserta didik yang meliputi keaktifan keberanian kerjasama dan kecepatan dan ketepatan meningkat dari siklus I sebesar 59% ke siklus II sebesar 73% yang diukur dari rata-rata ketuntasan aktivitas secara klasikal 3) hasil belajar IPA yang diukur dengan rata-rata keberhasilan belajar secara klasikal persentase rata-rata hasil belajar pada siklus I dan siklus II adalah 71% dan 74%. Berdasar hasil penelitian yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa penerapan model pembelajaran practice rehearsal pairs dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar dalam mata pelajaran IPA materi sifat cahaya. Dalam pembelajaran IPA guru sebaiknya menggunakan model pembelajaran yang bervariatif. Guru juga menggunakan media yang berkaitan dengan materi yang akan diajarkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 28 Jun 2013 04:29
Last Modified: 09 Sep 2013 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104835

Actions (login required)

View Item View Item