Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui menulis pengalaman pribadi siswa kelas IV SDN Ngluyu I Kabupaten Nganjuk / Tri Asih - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui menulis pengalaman pribadi siswa kelas IV SDN Ngluyu I Kabupaten Nganjuk / Tri Asih

Asih, Tri (2012) Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui menulis pengalaman pribadi siswa kelas IV SDN Ngluyu I Kabupaten Nganjuk / Tri Asih. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci menulis narasi pengalaman pribadi. Berdasarkan observasi awal dan hasil wawancara kemampuan siswa dalam menulis narasi siswa Kelas IV SDN Ngluyu I tidak sesuai dengan harapan. Banyak siswa menyatakan bahwa menulis narasi adalah hal yang sulit sulit dalam mengembangkan gagasan menjadi sebuah tulisan yang utuh. Sehingga hasil belajarnya juga kurang baik. Guru juga tidak memberi arahan yang lebih mendalam pada siswa dalam menulis narasi. Berdasarkan pada latar belakang masalah maka rumusan masalah dalam penelitian ini sebagai berikut (1) bagaimanakah penerapan pembelajaran menulis pengalaman pribadi siswa dalam meningkatkan keterampilan menulis narasi serta (2) bagaimanakah hasil penerapan pembelajaran menulis pengalaman pribadi siswa untuk meningkatkan keterampilan menulis narasi. Rencana penelitian dengan menggunakan pendekatan kualitatif jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian adalah siswa kelas yang berjumlah 16 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes observasi wawancara dan dokumentasi selama proses pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus melalui tahap perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Penerapan menulis pengalaman pribadi dalam pembelajaran dapat meningkatkan keterampilan menulis narasi. Nilai rata-rata kemampuan awal siswa dalam menulis narasi adalah 69.3 dengan ketuntasan klasikal sebesar 37.5%. Setelah dilaksanakan siklus I nilai rata-rata keterampilan menulis narasi siswa meningkat menjadi 79.5 dengan ketuntasan klasikal sebesar 75%. Selanjutnya pada siklus II nilai rata-rata keterampilan menulis narasia siswa mengalami peningkatan menjadi 85.5 dengan ketuntasan klasikal sebesar 93.8%. Saran yang diberikan adalah hendaknya guru dapat (a) mengembangkan penerapan menulis pengalaman pribadi pada pembelajaran menulis narasi (b) penerapan menulis pengalaman pribadi perlu dikembangkan lebih lanjut dan lebih bervariasi untuk memperbaiki kekurangan dan memperoleh hasil yang maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 04 Jul 2012 04:29
Last Modified: 09 Sep 2012 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104378

Actions (login required)

View Item View Item