Peningkatan hasil belajar matematika melalui pembelajaran matematika realistik Indonesia (PMRI) pada siswa kelas IV SDN 1 Panggunguni kabupaten Tulungagung, / Dika Novita Sari - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan hasil belajar matematika melalui pembelajaran matematika realistik Indonesia (PMRI) pada siswa kelas IV SDN 1 Panggunguni kabupaten Tulungagung, / Dika Novita Sari

Sari, Dika Novita (2011) Peningkatan hasil belajar matematika melalui pembelajaran matematika realistik Indonesia (PMRI) pada siswa kelas IV SDN 1 Panggunguni kabupaten Tulungagung, / Dika Novita Sari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci pembelajaran matematika realistik indonesia aktivitas siswa hasil belajar. Hasil observasi yang dilakukan peneliti di kelas IV SDN 1 Panggunguni Kabupaten Tulungagung pada pembelajaran matematika tentang operasi hitung satuan berat adalah kurangnya aktivitas siswa dalam pembelajaran dan tidak digunakan masalah yang nyata di kehidupan sehari-hari sebagai titik awal pembelajaran serta tidak digunakannya media konkret sehingga siswa tidak melakukan aktivitas belajar matematika untuk menemukan pengetahuannya sendiri. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan model Pembelajaran Matematika Realistik Indonesia (PMRI) pada materi pengukuran satuan berat dan satuan kuantitas dan (2) mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa pada materi pengukuran satuan berat dan satuan kuantitas di kelas IV SDN 1 Panggunguni Kabupaten Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian tindakan kelas (PTK) dengan teknik pengumpul data observasi wawancara tes dan dokumentasi. Dalam penelitian ini peneliti sebagai guru dan guru kelas sebagai observer. Sedangkan subjek penelitiannya adalah siswa kelas IV SDN 1 Panggunguni Kabupaten Tulungagung. Hasil penelitian menunjukan kerterlaksanaan PMRI ditinjau dari aktivitas guru mencapai 93 9% dengan kriteria sangat baik. Sedangkan ditinjau dari aktivitas siswa mencapai 78 4% dengan ktiteria baik. Dan ditinjau dari ketuntasan hasil belajar siswa pada siklus 1 pertemuan 1 mencapai 52 9% dengan kriteria cukup baik pertemuan 2 mencapai 64 7% dengan kriteria cukup baik dan siklus 2 pertemuan 1 mencapai 76 5% dengan kriteria baik serta persentase pada pertemuan 2 mencapai 82 4 % dengan kriteria baik. Hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa penerapan model PMRI di kelas IV SDN 1 Panggunguni Kabupaten Tulungagung dapat meningkatkan aktivitas siswa dan hasil belajar siswa. Persentase peningkatan aktivitas siswa yaitu 15 2 %. Sedangkan persentase peningkatan hasil belajar siswa secara klasikal yaitu 29 5%

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Dec 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104049

Actions (login required)

View Item View Item