Penerapan model pembelajaran kooperatif jigsaw II untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA di kelas IV SDN Purwoasri 01 Kabupaten Malang / Faridha Susanti - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model pembelajaran kooperatif jigsaw II untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA di kelas IV SDN Purwoasri 01 Kabupaten Malang / Faridha Susanti

Susanti, Faridha (2011) Penerapan model pembelajaran kooperatif jigsaw II untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA di kelas IV SDN Purwoasri 01 Kabupaten Malang / Faridha Susanti. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Model pembelajaran kooperatif Jigsaw II Aktifitas Hasil Belajar IPA SD. Model pembelajaran kooperatif Jigsaw II dapat memotivasi siswa untuk meningkatkan kerja sama dan tanggung jawab. Berdasarkan Hasil observasi awal ditemukan bahwa di SDN Purwoasri 01 Kabupaten Malang khususnya pada kelas IV dalam pembelajaran IPA guru dalam melaksanakan proses pembelajaran cenderung mengelompokkan siswa secara homogen yaitu dengan bangku terdekat. Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah 1) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Kooperatif Jigsaw II 2) mendeskripsikan penerapan pembelajaran Kooperatif Jigsaw II terhadap peningkatan aktivitas siswa 3) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Kooperatif Jigsaw II terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas IV SDN Purwosri 01 pada matapelajaran IPA. Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas dengan 2 siklus. Subyek penelitian ini adalah 20 siswa kelas IV SDN Purwoasri 01. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi wawancara dokumentasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran dengan menerapkan model Kooperatif Jigsaw II pada materi berbagai bentuk energi dan cara penggunaannya dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas IV SDN Purwoasri 01. Untuk aktivitas siswa dapat terlihat dari skor rata-rata aktivitas kegiatan siswa disiklus 1 sebesar 65 4 dan pada siklus 2 skor rata-rata yang diperoleh meningkat menjadi 87 25. Hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan dari rata-rata hasil belajar pra tindakan yaitu 50 25 dengan ketuntasan belajar kelas 60% dan setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif Jigsaw II pada siklus I rata-rata hasil belajar meningkat menjadi 69 75 dengan ketuntasan belajar kelas sebesar 60%. Sedangkan di siklus 2 mengalami peningkatan rata-rata hasil belajar menjadi 82 15 dengan ketuntasan belajar kelas sebesar 90% meskipun ada 2 siswa atau (10%) yang belum mencapai ketuntasan belajar secara individu namun untuk ketuntasan belajar kelas sudah mencapai 90%. Kesimpulan model pembelajaran kooperatif Jigsaw II dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA di kelas IV SDN Purwoasri 01 Kabupaten Malang. Saran yang ingin diberikan oleh peneliti dalam upaya peningkatan mutu pendidikan di Sekolah Dasar adalah peneliti lain dapat menggunakan model pembelajaran kooperatif Jigsaw II pada mata pelajaran IPA materi berbagai bentuk energi dan cara penggunaannya . Dengan memperhatikan kendala-kendala yang ditemukan oleh peneliti ketika menerapkan model pembelajaran kooperatif Jigsaw II sehingga peneliti lain dapat memperoleh tujuan pembelajaran yang lebih optimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 26 Oct 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104024

Actions (login required)

View Item View Item