Penerapan model kooperatif tipe group investigation untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas V SDN Madyopuro II Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Dorkas H. Gardjalay - Repositori Universitas Negeri Malang

Penerapan model kooperatif tipe group investigation untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas V SDN Madyopuro II Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Dorkas H. Gardjalay

Gardjalay, Dorkas H. (2011) Penerapan model kooperatif tipe group investigation untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS siswa kelas V SDN Madyopuro II Kecamatan Kedungkandang Kota Malang / Dorkas H. Gardjalay. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci Kooperatif Group Investigation Aktivitas Hasil Belajar IPS. Keberhasilan guru dalam mengajar dapat dinilai berdasarkan ketercapaian pendidikan dasar antara lain adalah mengembangkan pengetahuan dan pemahaman penanaman konsep- konsep IPS yang bermanfaat dan dapat di terapkan dalam kehidupan sehari- hari. Hal ini dapat di lihat dari hasil belajar siswa pada pra tindakan yang menunjukan bahwah rata-rata nilai hasil belajar yang dicapai siswa adalah 46 58 dengan 14 siswa (29 28%) yang sudah mencapai ketuntasan dan 29 siswa (70 73%) yang belum mencapai ketuntasan. Untuk mengatasi masalah tersebut di gunakan model pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan pembelajaran Group Investigation pada mata pelajaran IPS di kelas V SDN Madyopuro 2 (2) untuk mengetahui sejauh mana peningkatan aktivitas dan hasil belajar IPS setelah penerapan pembelajaran Group Investigation pada siswa kelas V SDN Madyopuro 2 Kecamatan Kedung Kandang. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif.sedangkan metode yang di gunakan adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini termasuk penelitian Tindakan Kelas(PTK) yang di laksanakan dalam dua siklus. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Madyopuro 2 yang berjumlah 43 siswa yang terdiri dari 20 siswa perempuan dan 23 siwa laki- laki dan satu guru kelas. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan hasil tes tulis pada setiap siklus. Hasil tes pada siklus I mencapai 61 90% dan meningkat menjadi 75 71% pada siklus II. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran Group Investigasi dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPS pada siswa kelas V SDN Madyopuro 2. Tentunya model pembelajaran ini bisa di terapkan pada kelas yang berbeda tingkatan yang berbeda ataupun mata pelajaran yang berbeda pula. Saran kepada guru sebaiknya menggunakan model pembelajaran ini sebagai variasi model pembelajaran. Saran kepada siswa hendaknya meningkatkan hasil belajar dengan cara lebih aktif dan kreatif dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 29 Sep 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/104001

Actions (login required)

View Item View Item