Meningkatkan hasil belajar melalui metode problem solving dalam pembelajaran IPS di kelas IV SDN Kotes 01 Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar / Erwin Putera Permana - Repositori Universitas Negeri Malang

Meningkatkan hasil belajar melalui metode problem solving dalam pembelajaran IPS di kelas IV SDN Kotes 01 Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar / Erwin Putera Permana

Permana, Erwin Putera (2011) Meningkatkan hasil belajar melalui metode problem solving dalam pembelajaran IPS di kelas IV SDN Kotes 01 Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar / Erwin Putera Permana. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci hasil belajar problem solving IPS Berdasarkan hasil observasi awal diketahui bahwa nilai hasil belajar IPS siswa kelas IV SDN Kotes 01 Kabupaten Blitar masih kurang memuaskan hal ini dapat diketahui dari nilai hasil belajar IPS yaitu hanya 14 siswa dari 33 siswa yang mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yaitu 65. Hal ini disebabkan oleh guru menggonakan metode ceramah tanpa ada variasi metode inovatif siswa kurang aktif pembelajaran berpusat pada guru tidak menggunakan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) tidak menggunakan media pembelajaran siswa kurang diberi kesempatan untuk berkreatifitas siswa tidak diajak untuk menemukan konsep tetapi ditunjukkan konsep yang harus selalu diingat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan metode problem solving dalam pembelajaran IPS dan mendeskripsikan peningkatan hasil belajar IPS. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dan jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Dalam pelaksanaannya melalui empat tahapan tiap siklus yaitu perencanaan tindakan observasi dan refleksi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa lembar observasi lembar wawancara tes dan dokumentasi. Hasil penelitian metode problem solving menunjukkan adanya peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa. Proses peningkatan aktivitas siswa pada pertemuan 1 siklus I adalah 57 pada pertemuan 2 siklus I meningkat menjadi 63 pada pertemuan 3 siklus I meningkat menjadi 63 pada pertemuan 1 siklus II meningkat menjadi 64 pada pertemuan 2 siklus II meningkat menjadi 66 dan pada pertemuan 3 siklus II meningkat menjadi 69. Peningkatan hasil belajar IPS dari pra tindakan berdasarkan persentase yaitu 14 anak atau 42% siswa tuntas pada siklus I terjadi peningkatan mencapai 21 anak atau 64% siswa tuntas belajar pada siklus II terjadi peningkatan dengan mencapai 32 atau 97% siswa tuntas belajar dan 1 siswa tidak tuntas belajar karena tergolong siswa lambat belajar. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan metode problem solving dapat meningkatan aktivitas siswa dan meningkatkan hasil belajar IPS. Dengan demikian hendaknya dapat menerapkan metode pembelajaran yang lebih inovatif seperti problem solving sehingga prestasi belajar siswa menjadi lebih baik lagi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 21 Jun 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/103794

Actions (login required)

View Item View Item