Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui ,edia VCD pada siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar / Mujiati - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui ,edia VCD pada siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar / Mujiati

Mujiati (2011) Peningkatan keterampilan menulis narasi melalui ,edia VCD pada siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar / Mujiati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci keterampilan menulis narasi media VCD Berdasarkan hasil observasi siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar banyak yang mengalami kesulitan ketika belajar tentang menulis khususnya karangan narasi. Rendahnya penguasaan siswa tentang materi menulis membuat nilai hasil belajar pun kurang dari standar yang ditentukan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menulis narasi melalui media VCD pada siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar dan hasil pelaksanaan pembelajaran menulis narasi melalui media VCD pada siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan teknik analisis data deskriptif kualitatif. Rancangan penelitian yang digu-nakan adalah dua siklus. Di mana dalam satu siklus tersebut terdiri dari (1) peren-canaan (2) pelaksanaan (3) observasi dan (4) refleksi. Sebelum dilaksanakan tahap siklus terlebih dahulu dilakukan pratindakan sebagai awal identifikasi masalah. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan aktifitas dan hasil belajar siswa kelas V dalam pembelajaran menulis narasi melalui media VCD. Peningkatan aktifitas siswa nilai rata-rata pada siklus I sebesar 75 menjadi 84 5 pada siklus II. Terjadi peningkatan sebesar 9 5 dari siklus I ke siklus II. Peningkatan hasil belajar siswa nilai rata-rata dari pra tindakan ke siklus I yaitu dari 56 menjadi 68 pada siklus I dan 85 pada siklus II. Ketuntasan klasikal pada pratindakan sebesar 25% meningkat pada siklus I menjadi 56% dan pada siklus II menjadi 94%. Terjadi peningkatan sebesar 12 dari pra tindakan ke siklus I dan 17 dari siklus I ke siklus II. Peningkatan persentase ketuntasan klasikal ini sebesar 31% dari pratindakan ke siklus I dan 38% dari siklus I ke siklus II. Persentase ketuntasan tersebut di atas sudah memenuhi bahkan melebihi PAP yaitu 75 % untuk ketuntasan individu dan 80 % untuk ketuntasan klasikal. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran menulis narasi melalui media VCD dapat meningkatkan hasil bela-jar menulis karangan narasi siswa dan dapat meningkatkan keterampilan menulis narasi siswa kelas V SDN Ngeni 03 Kabupaten Blitar oleh karena itu guru disa-rankan untuk menerapkan pemanfaatan VCD sebagai media pembelajaran menu-lis karangan narasi dan lebih selektif dalam memilih media dengan memperhati-kan kelebihan dan kelamahan sehingga bisa meminimalisir kelemahan demi tercapainya tujuan pembelajaran secara optimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 23 May 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/103561

Actions (login required)

View Item View Item