Peningkatan pengetahuan konsep teknologi melalui model pembelajaran tujuh bintang siswa kelas IV SDN Suruhwadang 03 Kabupaten Blitar / Rohmad Setyo Wibowo - Repositori Universitas Negeri Malang

Peningkatan pengetahuan konsep teknologi melalui model pembelajaran tujuh bintang siswa kelas IV SDN Suruhwadang 03 Kabupaten Blitar / Rohmad Setyo Wibowo

Wibowo, Rohmad Setyo (2011) Peningkatan pengetahuan konsep teknologi melalui model pembelajaran tujuh bintang siswa kelas IV SDN Suruhwadang 03 Kabupaten Blitar / Rohmad Setyo Wibowo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci Peningkatan pengetahuan IPS model pembelajaran tujuh bintang Mata pelajaran IPS merupakan mata pelajaran yang mengajarkan seperangkat konsep dari ilmu-ilmu sosial. Konsep-konsep tersebut diberikan secara berkaitan antara konsep satu dengan yang lain sehingga mudah dipahami dan mengingatnya. Kenyataan di Sekolah Dasar tidak demikian dalam pembelajarannya guru banyak ceramah sehingga siswa pasif dan bosan. Hal ini berpengaruh terhadap hasil belajar siswa yang mengarah pada rendahnya pengetahuan siswa terhadap suatu konsep materi. Hal ini tampak pada nilai yang diperoleh dari 22 siswa hanya 5 siswa yang tuntas dan 17 siswa tidak tuntas. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran tujuh bintang pada pembelajaran IPS dan (2) mendeskripsikan peningkatan pengetahuan konsep teknologi dalam pembelajaran IPS pada siswa kelas IV SDN Suruhwadang 03 Kabupaten Blitar. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif jenisnya adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitiannya 22 siswa kelas IV SDN Suruhwadang 03 Kabupaten Blitar. Instrumen penelitian ini meliputi lembar observasi dan lembar tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data secara kualitatif. Penelitian ini dilakukan dua siklus dengan tahapan penelitian meliputi perencanaan pelaksanaan tindakan observasi dan refleksi. Dalam satu siklus ada tiga kali pertemuan. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan siswa terhadap konsep teknologi. Terlihat dari hasil belajar secara individu maupun klasikal dalam pembelajaran IPS melalui model pembelajaran tujuh bintang. Peningkatan rata-rata hasil belajar secara individu pada siklus I adalah 75 90 % meningkat menjadi 83 90 % pada siklus II. Sedangkan secara klasikal peningkatan rata-rata hasil belajar 72 27% meningkat menjadi 81 81 % pada siklus II. Sehingga hasil penelitian ini dapat dijadikan bahan penelitian lebih lanjut dengan judul lainnya. Disarankan guru dalam pembelajaran mampu menentukan model atau metode yang tepat sehingga tercipta proses belajar yang bermakna bagi siswa.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 May 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/103493

Actions (login required)

View Item View Item