Pemanfaatan media boneka tangan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang / Jujum Jumaenah - Repositori Universitas Negeri Malang

Pemanfaatan media boneka tangan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang / Jujum Jumaenah

Jumaenah, Jujum (2019) Pemanfaatan media boneka tangan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang / Jujum Jumaenah. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

RINGKASAN Jumaenah Jujum. 2019. Pemanfaatan Media Boneka Tangan Untuk Meningkatkan Keterampilan Bebicara Anak Kelompok A3 TK ABA 26 Malang. Skripsi Prodi S1- Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Jurusan Kependidikan Sekolah Dasar dan Prasekolah Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Drs. Usep Kustiawan M.Sn (II) Leni Gonadi S.Pd M.Pd. Kata Kunci Berbicara Bercerita Boneka Tangan. Berbicara adalah kemampuan anak untuk mengeluarkan ide gagasan ataupun pikirannya kepada orang lain melalui media bahasa lisan. Kemampuan berbicara pada kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang belum berkembang secara optimal hal tersebut disebabkan oleh beberapa faktor yaitu saat guru menjelaskan di depan kelas anak bermain sendiri anak kurang berperan aktif dalam pembelajaran dan fasilitas media pembelajaran yang kurang dioptimalkan. Solusi untuk mengatasi masalah tersebut yaitu dengan memanfatkaan media boneka tangan. Tujuan penelitian 1) untuk mendeskripsikan pemanfaatan media boneka tangan dalam meningkatkan kemampuan bicara dan 2) untuk mendeskripsikan peningkatan kemampuan berbicara anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang. Jenis penelitian yang digunakan yaitu Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian adalah anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang dengan jumlah 31 anak. Objek penelitian yaitu keterampilan berbicara anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi wawancara dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan berupa lembar observasi ketercapaian kemampuan berbicara anak lembar observasi aktivitas guru dan lembar pedoman wawancara. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif dan kuantitatif. Pemanfaatan media boneka tangan diterapkan dengan kegiatan bercerita yang dilakukan di dalam kelas. Hasil penelitian yaitu 1) Keriteria BSB pada aspek bertanya dengan kalimat yang benar pada sikus I sebesar 48% dan siklus II sebesar 76%. 2) Keriteria BSB pada aspek menjawab pertanyaan siklus I mencapai perkembangan dengan persentase sebesar 60% dan siklus II sebesar 84%. 3) Keriteria BSB pada aspek mengungkapkan perasaan siklus I mencapai perkembangan dengan persentase 72% dan siklus II sebesar 92%. 4) Keriteria BSB pada aspek menceritakan kembali pada siklus I mencapai perkembangan dengan persentase 56% dan siklus II sebesar 84%. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan media boneka tangan setelah diterapkan pada siklus I dan Siklus II yaitu dapat meningkatkan kemampuan berbicara anak kelompok A3 TK ABA 26 Kota Malang. Saran penelitian ini yaitu 1) sebaiknya guru menggunakan media boneka tangan sebagi salah satu alat untuk meningkatkan kemampuan berbicara anak 2) diharapkan sekolah dapat menyediakan media yang dapat mendukung perkembangan anak dan 3) bagi peneliti lain disaranakan untuk mencoba mengembangkan aspek perkembangan lain dengan media boneka tangan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) > Departemen Kependidikan Sekolah Dasar & Prasekolah (KSDP) > S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 May 2019 04:29
Last Modified: 09 Sep 2019 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/102349

Actions (login required)

View Item View Item