Konsep diri pada wanita usia dewasa menengah yang belum menikah / Cyntia Yulianda Basuki - Repositori Universitas Negeri Malang

Konsep diri pada wanita usia dewasa menengah yang belum menikah / Cyntia Yulianda Basuki

Basuki, Cyntia Yulianda (2017) Konsep diri pada wanita usia dewasa menengah yang belum menikah / Cyntia Yulianda Basuki. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Basuki Cyntia Yulianda. 2017. Konsep Diri Pada Wanita Usia Dewasa Menengah yang Belum Menikah. Skripsi. Jurusan Psikologi Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (1) Nur Eva S.Psi. M.Psi (II) Pravissi Shanti S.Psi. M.Psi. Kata Kunci konsep diri wanita usia dewasa menengah belum menikah. Tugas perkembangan seorang dewasa adalah menjalin relasi intim dengan orang lain yang mengarah pada sebuah pernikahan. Jika seseorang gagal mengembangkan relasi intim di masa awal maka kemungkinan ia akan mengalami isolasi dan mencari letak kesalahannya yang sering kali mengarah pada depresi dan sikap tidak mempercayai orang lain. Dalam masyarakat perempuan usia dewasa madya yang belum menikah akan mendapat sorotan yang negatif dan penilaian sosial yang tidak menyenangkan. Masyarakat adalah salah satu tempat saling berinteraksi untuk membentuk konsep diri. Gambaran yang di miliki seseorang tentang dirinya yang dibentuk melalui pengalaman-pengalaman yang diperoleh dari interaksi dengan lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana konsep diri pada wanita dewasa menengah yang belum menikah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan model studi kasus. Partisipan dalam penelitian ini adalah tiga orang wanita dewasa menengah dan berstatus belum menikah di Malang Sioarjo dan Pasuruan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis tematik sedangkan pengecekan keabsahan temuan menggunakan metode triangulasi sumber. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa berdasarkan tiga dimensi konsep diri wanita dewasa tengah yang belum menikah memiliki konsep diri yang positif dikarenakan mampu mengetahui dirinya sendiri dengan baik mempunyai pengharapan untuk dirinya di masa mendatang dan mampu menilai dirinya sendiri dengan baik. Selain itu juga didukung dengan didikan yang baik dari orang tua sedari kecil betahnya mereka dengan pekerjaaannya sehari-hari kasih sayang keluarga serta adanya dukungan dan perhatian dari teman-teman terdekat yang rutin bertemu satu sama lain. Bagi peneliti selanjutnya hendaknya melanjutkan penelitian mengenai konsep diri melalui metode kuantitatif agar mendapatkan hasil yang berbeda. Selain itu juga di sarankan menggunakan variabel lain seperti stigma sosial citra diri dan kecemasan pada wanita usia dewasa menengah yang belum menikah. Bagi wanita dewasa menengah yang belum menikah hendaknya lebih menggali hal-hal positif dari diri sendiri dan untuk tidak terlalu fokus mencemaskan hal-hal di masa mendatang. ABSTRACT Basuki Cyntia Yulianda. 2017. Self-Concept of Unmarried Middle-Aged Women. Sarjana s Thesis Department of Psychology Faculty of Educational Psychology University of Malang. Advisors (1) Nur Eva S.Psi. M.Psi (II) Pravissi Shanti S.Psi. M.Psi. Keyworlds self-concept middle-aged women unmarried. The task of an adult s development is to establish intimate relationships with others leading to a marriage. If a person fails to develop an early intimate relationship then it is likely that she will experience isolation and find where her faults often lead to depression and disbelief. In society unmarried middle-aged women will get negative spotlight and unpleasant social judgments. Society is one where interact to form self-concept. A person s own picture of himself formed through experiences gained from interaction with the environment. This study aims to find out how self-concept of middle adult women who are not married. This study used a qualitative method with case study model. Participants in this study were three unmarried middle-aged women in Malang Sidoarjo and Pasuruan. Data collection technique used was interview. The data analysis used is thematic analysis while the validity is tested by using triangulation. The results of this study show that based on three dimensions of self-concept an unmarried middle-aged woman has a positive self-concept being able to know herself well have hope for herself in the future and evaluate herself well. In addition it is also supported by parent s good education from childhood as well as those with their daily work family affection and the support and attention of the closest friends who regularly meet each other. For future researchers should continue research on self-concept through quantitative methods in order to get different results. It is also suggested to use other variables such as social-judging self-image and anxiety in unmarried middle-aged women. For middle-aged women who are not married should dig more positive things of yourself and too anxiety for some things in the future.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 18 Oct 2017 04:29
Last Modified: 09 Sep 2017 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/101136

Actions (login required)

View Item View Item