Hubungan partisipasi politik dengan subjective wellbeing pada mahasiswa pemilih pemula Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang / Adhita Mukti Tyasmoro - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan partisipasi politik dengan subjective wellbeing pada mahasiswa pemilih pemula Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang / Adhita Mukti Tyasmoro

Tyasmoro, Adhita Mukti (2016) Hubungan partisipasi politik dengan subjective wellbeing pada mahasiswa pemilih pemula Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang / Adhita Mukti Tyasmoro. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tyasmoro Adhita Mukti. 2016. Hubungan Partisipasi Politik dengan Subjective Well- Being pada Mahasiswa Pemilih Pemula Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Skripsi. Jurusan Psikologi Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Hj. Tutut Chusniyah M. Si. (II) Aji Bagus Priyambodo S. Psi. M. Psi. Kata Kunci Partisipasi Politik Subjective Well Being Mahasiswa Pemilih Pemula Partisipasi politik adalah keterlibatan individu atau kelompok sebagai warga negara dalam proses politik berupa kegiatan yang bertujuan untuk berpartisipasi dengan dalam rangka mempengaruhi kebijakan pemerintah untuk kegiatannya berupa voting atau pemungutan suara untuk perwakilan secara berkala membentuk kelompok-kelompok politik dan terlibat dalam protes yang legal ataupun ilegal. Subjective well-being dijelaskan sebagai evaluasi subyektif individu tentang kehidupannya yang mencakup kepuasan terhadap hidupnya tingginya afek positif dan rendahnya afek negatif. Penelitian ini bertujuan untuk melihat (1) seberapa tingkat partisipasi politik (2) seberapa tingkat subjective well-being mahasiswa pemilih pemula dan (3) adakah hubungan partisipasi politik dengan subjetive well-being. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini ialah propotional stratified random sampling teknik tersebut termasuk dari jenis probability sampling dengan jumlah sampel sebanyak 90 orang mahasiswa Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Menggunakan analisis data korelasi Pearson. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada korelasi positif yang signifikan antara partisipasi politik dan subjective well-being dengan nilai korelasi sebesar 0.438 p-value 0.000 0.050. Hubungan positif menunjukkan bila partisipasi politik tinggi maka subjective well-being juga tinggi dan sebaliknya bila partisipasi politik rendah maka subjective well-being juga rendah. Berdasarkan hasil penelitian peneliti menyarankan agar (1) Bagi masyarakat khususnya pemilih pemula diharapkan terus meningkat perilaku memilih dan kesadaran politiknya (2) Bagi pemerintah diharapkan untuk lebih memperhatikan hak politik dari setiap warga negara. (3) Bagi peneliti selanjutnya diharapkan untuk menambah jumlah sampel dalam penelitian sehingga data yang diperoleh akan lebih kaya dan general serta menambah variabel lain yang mungkin berpengaruh.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Oct 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/101047

Actions (login required)

View Item View Item