Kepercayaan terhadap kandidat sebagai prediktor perilaku memilih sebagai salah satu bentuk partisipasi politik dalam pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang / Vonny Anggraeni Prasetyo - Repositori Universitas Negeri Malang

Kepercayaan terhadap kandidat sebagai prediktor perilaku memilih sebagai salah satu bentuk partisipasi politik dalam pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang / Vonny Anggraeni Prasetyo

Prasetyo, Vonny Anggraeni (2016) Kepercayaan terhadap kandidat sebagai prediktor perilaku memilih sebagai salah satu bentuk partisipasi politik dalam pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang / Vonny Anggraeni Prasetyo. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Prasetyo Vonny Anggraeni. 2016. Kepercayaan terhadap Kandidat sebagai Prediktor Perilaku Memilih sebagai Bentuk Partisipasi Politik dalam Pemilihan Presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang. Skripsi Jurusan Psikologi Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Hj. Tutut Chusniyah M.Si (II) Aji Bagus Priyambodo S.Psi M.Psi Kata Kunci Voting Behavior Perilaku Memilih Partisipasi Politik Kepercayaan terhadap Kandidat Trust Kecamatan Sukun Kota Malang Tujuan dari penelitian ini adalah (1) mengetahui tingkat perilaku memilih dalam partisipasi politik pada pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang (2) mengetahui tingkat kepercayaan terhadap kandidat pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang (3) mengetahuiKepercayaan terhadap kandidat sebagai prediktor perilaku memilih dalam partisipasi politik pada pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan penelitian deskriptif dan prediktif. Populasi dalam penelitian ini yaitu para pemilih yang terdaftar sebagai pemilih tetap di Kecamatan Sukun pada pemilihan presiden 2014 yang berjumlah 141.584 orang dan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 orang.Teknik sampling yang digunakan adalah accidental sampling. Instrumen dalam penelitian ini berupa skala Kepercayaan terhadap kandidat dan skalaperilaku memilih. Analisis data penelitian menggunakan analisis deskriptif dengan pengkategorian berdasarkan skor T. Untuk uji hipotesis menggunakan teknik analisis regresi linear sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besarpemilih tetap di Kecamatan Sukun Kota Malang (1) memiliki perilaku memilih kategori tinggi (2) memiliki kepercayaan terhadap kandidat dalam kategori tinggi (3)kepercayaan terhadap kandidat sebagai prediktor perilaku memilih dalam partisipasi politik pada pemilihan presiden 2014 di Kecamatan Sukun Kota Malang dengan signifikansi 0 000 0 05 dan nilai R 0 678 dengan koefisien determinasi 0 459. Saran yang dapat diberikan dalam penelitian ini adalah (1) bagi calon kandidat diharapkan para calon kandidat selanjutnya dapat meningkatkan rasa percaya dari masyarakat atau para pemilih dengan meningkatkan kemampuan dalam memimpin negara (2) bagi para pemilih diharapkan dapat meningkatkan motivasi untuk lebih terlibat dalam kegiatan kenegaraan seperti pemilihan umum (3) bagi peneliti selanjutnya memperluas populasi dan jumlah sampel agar didapatkan hasil generalisasi yang luas dan kemungkinan hasil yang berbeda serta mengembangkan penelitian selanjutnya yang mengkaji tentang prediktor-prediktor perilaku memilih lainnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 06 Oct 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/101038

Actions (login required)

View Item View Item