Perbedaan tingkat penerimaan diri penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal dan dewasa tengah / Fajar Laksmita Dewi - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan tingkat penerimaan diri penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal dan dewasa tengah / Fajar Laksmita Dewi

Dewi, Fajar Laksmita (2016) Perbedaan tingkat penerimaan diri penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal dan dewasa tengah / Fajar Laksmita Dewi. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Dewi Fajar Laksmita. 2016. Perbedaan Tingkat Penerimaan Diri Penderita Kanker pada Kelompok Usia Dewasa Awal dan Dewasa Tengah. Skripsi Jurusan Psikologi Fakultas Pendidikan Psikologi Universitas Negeri Malang. Pembimbing (I) Dr. Imanuel Hitipeuw M.A (II) Diantini Ida Viatrie S.Psi. M.Si. Kata kunci penerimaan diri penderita kanker kelompok usia dewasa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan tingkat penerimaan diri penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal dan dewasa tengah. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan masukan bagi penderita kanker untuk mengetahui tingkat penerimaan dirinya sehingga dapat mengikuti proses penyembuhan dengan lancar. Langkah langkah pembuatan instrumen dalam penelitian ini adalah sebagai berikut (1) menyusun blueprint (2) menyusun instrumen yang berisi indikator dan deskriptor dari variabel penerimaan diri (3) menyusun item item instrumen dengan memperhatikan item favorabel dan tak-favorabel (4) menelaah kesesuaian pernyataan instrumen (5) memeriksa kata kata yang digunakan dalam instrumen (6) ujicoba instrumen (7) melakukan skoring (8) menghitung nilai validitas dan reliabilitas instrumen (9) menyusun kembali skala penerimaan diri (10) pengambilan data dengan skala penelitian yang sudah terstandart. Skala penerimaan diri dibuat berdasarkan tahapan penerimaan diri oleh Elizabeth Kubler-Ross yang terdiri dari 75 item.Uji coba penelitian dilakukan pada 55 subjek penderita kanker rawat jalan di RSUD Dr. Soetomo Surabaya yang menghasilkan 70 item valid dan 5 item tidak valid dengan uji validitas Pearson Product Momment. Jumlah item subvariabel disamakan untuk mengetahui kemampuan per indikator sehingga digunakan 65 item valid dengan hasil uji reliabilitas Alpha yaitu 0 956. Penelitian dilakukan pada 50 subjek penderita kanker di usia dewasa dengan hasil rata rata berada pada kategori tingkat penerimaan diri rendah. Hasil penelitian kepada 15 subjek penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal adalah rendah dan 35 pada kelompok usia dewasa tengah adalah tinggi. Uji normalitas menunjukkan signifikasi Kolmogorov Smirnov yaitu 0 07 sehingga data berdistribusi normal. Uji homogenitas menunjukkan signifikasi Levene s Test for Equality of Variences yaitu 0 07 sehingga data homogen. Hasil hipotesis penelitian menggunakan Independet Sample T-Test menunjukkan t-hitung yaitu 0 389 dengan signifikasi 0 05 maka t-hitung t-tabel sehingga Ho diterima dan Ha ditolak sehingga hipotesis ditolak maka tidak ada perbedaan penerimaan diri penderita kanker pada kelompok usia dewasa awal dan dewasa tengah. Tidak adanya perbedaan dapat dikarenakan oleh hasil rata-rata skor penerimaan diri dewasa awal (198 27) dan dewasa tengah (203 6) memiliki rentangan yang tidak jauh berbeda. Saran bagi penderita kanker agar melewati setiap tahapan penerimaan diri dan bagi peneliti selanjutnya agar mengambil kelompok usia yang jauh berbeda seperti remaja dan dewasa serta menyeimbangkan kedua sampel subjek penelitian.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 12 Jul 2016 04:29
Last Modified: 09 Sep 2016 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/101012

Actions (login required)

View Item View Item