Hubungan antara konsep diri dengan konformitas pada anak jalanan jaringan kemanusian Jawa Timur (JKJT) kota Malang / Ike Dwi Herawati - Repositori Universitas Negeri Malang

Hubungan antara konsep diri dengan konformitas pada anak jalanan jaringan kemanusian Jawa Timur (JKJT) kota Malang / Ike Dwi Herawati

Herawati, Ike Dwi (2011) Hubungan antara konsep diri dengan konformitas pada anak jalanan jaringan kemanusian Jawa Timur (JKJT) kota Malang / Ike Dwi Herawati. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata kunci konsep diri konformitas anak jalanan. Pada masa remaja kehidupan untuk berkumpul bersama teman-teman tidak lepas dari dirinya. Sehingga remaja cenderung menuju kearah teman sebaya dan mulai melepaskan dirinya dari pengaruh orang tua. Jika remaja selalu mengikuti norma kelompoknya maka tugas perkembangan remaja yaitu mencapai kedewasaan kemandirian dan pada akhirnya untuk membina kehidupan berumah tangga menjadi terhambat. Sedangkan anak jalanan itu sendiri identik dengan kehidupan yang keras sangat mengikuti aturan-aturan yang dibuat kelompok dan berusaha menjadi sama dengan teman-teman anak jalanan yang lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk (1)mendeskripsikan konsep diri anak jalanan (2)mendeskripsikan konformitas anak jalanan (3) untuk mengetahui apakah ada hubungan antara konsep diri dengan konformitas anak jalanan Jaringan Kemanusiaan Jawa Timur (JKJT) Kota Malang. Penelitian ini termasuk dalam penelitian deskriptif korelasional. Untuk mengetahui tingkat validitas aitem digunakan Korelasi Product Moment dengan r tabel 0.349 untuk n 30 reliabilitas aitem dalam penelitian ini menggunakan rumus Alpha Cronbach skala konsep diri memiliki reliabilitas sebesar 0.889 dan skala konformitas memiliki reliabilitas sebesar 0.882. Penelitian dilakukan pada komunitas anak jalanan di Jaringan Kemanusiaan Jawa Timur (JKJT) Kota Malang dengan subyek penelitian berjumlah 40 anak. Instrumen yang digunakan berupa skala konsep diri dan skala konformitas yang dikembangkan oleh penulis. Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan tehnik analisis deskriptif dan teknik analisis Korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara konsep diri dengan konformitas pada anak jalanan dengan nilai koefisien korelasi sebesar r 0.762 dengan p

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 31 May 2011 04:29
Last Modified: 09 Sep 2011 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/100743

Actions (login required)

View Item View Item