Perbedaan tingkat stres antara mahasiswa berkepribadian extrovert dan introvert dalam pengerjaan skripsi / Aries Enggarsari - Repositori Universitas Negeri Malang

Perbedaan tingkat stres antara mahasiswa berkepribadian extrovert dan introvert dalam pengerjaan skripsi / Aries Enggarsari

Aries Enggarsari (2008) Perbedaan tingkat stres antara mahasiswa berkepribadian extrovert dan introvert dalam pengerjaan skripsi / Aries Enggarsari. Diploma thesis, Universitas Negeri Malang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tipe kepribadian merupakan salah satu faktor yang berhubungan dengan stres individu. Mahasiswa merupakan anggota masyarakat akademik di Perguruan Tinggi yang memiliki kemampuan untuk melakukan aktivitas dan tuntutan di dalam kampus. Namun dalam kondisi nyata di kampus banyak mahasiswa yang kesulitan dalam menyusun tugas akhir atau skripsi. Kesulitan tersebut dapat menimbulkan stres. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengungkap perbedaan tingkat stres mahasiswa dalam pengerjaan skripsi. Penelitian dilakukan pada mahasiswa Psikologi Universitas Negeri Malang yang sedang memprogram skripsi pada tanggal 30 Oktober-15 November 2007. Rancangan penelitian yang digunakan adalah penelitian komparatif dan pengambilan sampel dilakukan dengan Teknik Purposive Insidental Sampling. Teknik analisis hipotesis yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dan komparatif (Uji-t). Dalam penelitian ini yang digunakan adalah tipe kepribadian Extrovert dan Introvert. Tipe kepribadian akan diukur dengan Eysenck Personality Inventory (EPI) Adaptasi Indonesia. Stres diungkap dengan menggunakan skala stres yang disusun berdasarkan 4 faktor stres menurut Crider (1983) yaitu faktor fisik faktor kognitif faktor afektif dan faktor perilaku. Jumlah responden berjumlah 80 orang yang berkepribadian extrovert sebanyak 42 orang (52.5%) dan yang berkepribadian introvert sebanyak 38 orang (47.5%). Hasil analisis dengan teknik analisis deskriptif dan komparatif (Uji-t) diperoleh (p) sebesar 0 001 0 05. Dengan demikian bahwa Hipotesis yang berbunyi ada perbedaan tingkat stres antara mahasiswa yang berkepribadian extrovert dengan stres rendah dan introvert dengan stres tinggi dalam pengerjaan skripsi diterima. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disarankan agar peneliti selanjutnya dengan tema yang sama hendaknya menggunakan variabel lain yang turut berpengaruh terhadap stres selain faktor kepribadian. Mahasiswa dengan tipe kepribadian introvert hendaknya tidak malu bertanya atau meminta bantuan orang lain dan belajar untuk mengekspresikan dirinya tidak menarik diri dari pengerjaan skripsi sehingga dapat mengurangi frekuensi mengalami stres dan proses pengerjaan skripsi sendiri tetap berjalan lancar. Mahasiswa dengan kepribadian extrovert hendaknya belajar untuk lebih bertanggung jawab terhadap tugas-tugasnya tidak menggampangkan masalah sehingga proses pengerjaan skripsi tidak membutuhkan waktu yang lama.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: ?? ??
Divisions: Fakultas Psikologi (FPsi) > Departemen Psikologi (PSi) > S1 Psikologi
Depositing User: Users 2 not found.
Date Deposited: 10 Mar 2008 04:29
Last Modified: 09 Sep 2008 03:00
URI: http://repository.um.ac.id/id/eprint/100452

Actions (login required)

View Item View Item